Kamis, 27 September 2012

Ternyata Teh Hijau Mampu Mendongkrak Daya Ingat

Satu lagi khasiat teh hijau yang diungkap dalam studi terbaru dan menambah khazanah manfaat minuman itu dalam dunia kesehatan. Memang, teh hijau sudah dikenal lama mulai dari memuluskan kulit, mengandung antioksidan tinggi dan penolak racun hingga mengatasi gangguan jantung.

Lantas apa temuan terbaru itu? Berdasar penelitian di Cina, teh hijau ternyata bermanfaat pula menambah daya ingat. "Muncul temuan bahwa senyawa kimia yang terkandung dalam teh hijau dapat memengaruhi mekanisme sel-sel di otak," kata ketua tim periset, Yun Bai, guru besar dari Third Military Medical University, Chonqing, Cina, seperti dikutip oleh Daily Mail. Senyawa itu, menurut Bin, adalah epigallocatechin gallate (EGCG).

ECGC ini ternyata mampu menstimulus regenerasi sel-sel syaraf yang berujung pada peningkatkan fungsi kognitif. Dalam studi mereka, peneliti menggunakan dua kelompok tikus percobaan. Satu kelompok diberi ekstrak teh hijau sementara kelompok lain diberi ekstrak teh palsu.

Tikus-tikus dalam kedua kelompok tadi dilepas dan dilatih atau dipandu mencari jalan keluar dari labirin. Lalu tujuh hari kemudian mereka dilepas dan dibiarkan mencari sendiri jalan keluar dari labirin. Hasilnya, kelompok tikus yang diberik ekstrak teh hijau asli mampu menemukan jalan keluar mereka sendiri.

"EGCG bisa membantu menambah kemampuan belajar dan daya dengan mempertajam kemampuan mengenali obyek dan daya ingat spesial," ujar Bin. republika.co.id

Tidak ada komentar:

Posting Komentar