Hot Trend - Masih ingat dengan legenda pesepakbola asal argentina? Ya, dialah Diego Armando Maradona yang baru saja ke Iindonesia. Diego Armando Maradona mengungkapkan kalau dirinya bersedia melatih Timnas Indonesia. Namun syarat utama dirinya tak ingin menggeser kursi pelatih yang sudah ada.
"Saya mau-mau saja," jawab Maradona saat ditanya apakah ia bersedia melatih Timnas Indonesia dalam konferensi persnya di Ballroom Hotel JW Marriot, Surabaya, Senin (01/7).
Namun, menurut Maradona dirinya sat ini mengetahui kalau Timnas Garuda Merah Putih sudah memiliki pelatih. Yakni Jacksen F Thiago. "Saya tidak bisa bilang ke dia, 'hey saya Maradona, kau siapa? Minggir kau' saya tidak mau begitu," tegasnya.
"Saya tidak mau berbuat buruk kepada orang lain, karena saya sendiri juga tak mau orang lain begitu ke saya. Nanti kalau posisi pelatih sudah kosong dan ada peluang, saya bersedia dan memberikan pengalaman 30 tahun saya dalam sepakbola ke Indonesia," terang mantan pelatih Timnas Argentina di Piala Dunia Afrika Selatan 2010 lalu itu.
Ditanya butuh berapa lama Indonesia bisa menjadi yang terkuat di Asia, Maradona enggan memprediksikannya. "Kembali lagi ke program-program pembinaan yang dilakukan federasi. Kalau mau serius, pasti bisa maju," pungkasnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar